• Home
  • /
  • Kegiatan
  • /
  • Ini 13 Makanan Tinggi Natrium yang Perlu Diwaspadai

Ini 13 Makanan Tinggi Natrium yang Perlu Diwaspadai

Share

Natrium merupakan mineral yang saat ini sering menjadi pusat perhatian dalam pembicaraan masalah kesehatan. Meskipun tubuh membutuhkan natrium, namun Anda harus membatasi jumlah makanan tinggi natrium yang sesuai dengan anjuran

Fungsi Natrium dan Bahayanya Jika Berlebihan
Penting bagi masyarakat untuk mengetahui batas konsumsi gram per hari dalam mengkonsumsi kandungan ini. Menurut ahli kesehatan, batas harian yang bisa dikonsumsi yaitu 1200 mg per hari, dan maksimal 2300 mg per hari.
Natrium memainkan peran penting dalam menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh. Bersama dengan kalium, natrium membantu mengatur tekanan darah dengan mempertahankan keseimbangan air di dalam dan di sekitar sel.
Akan tetapi, konsumsi natrium berlebihan dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah. Kandungan tersebut meningkatkan risiko hipertensi jika dikonsumsi secara berlebih dan bisa menjadi salah satu faktor risiko penyakit jantung, stroke, dan gagal ginjal.

13 Makanan yang Mengandung Natrium Tinggi
Berikut ini ada 13 jenis makanan yang umumnya memiliki kandungan natrium tinggi yang harus Anda waspadai.

1.  Makanan Kalengan
Makanan kalengan, seperti sup kalengan, sayuran kalengan, dan hidangan instan, seringkali mengandung tingkat natrium yang tinggi sebagai bahan pengawet.

2.  Makanan Daging Olahan
Daging olahan, seperti sosis dan ham mengandung natrium tinggi sebagai bagian dari proses pengawetan. Anda bisa mencari alternatif daging segar sebagai gantinya.

3.  Saus dan Sambal dalam Kemasan
Saus dan sambal kemasan umumnya mengandung jumlah natrium yang tinggi. Anda bisa menggantinya dengan versi rumahan yang dibuat menggunakan bumbu Masako® secukupnya untuk penyedap.

4.  Kue dan Roti Olahan
Kue dan roti olahan, terutama yang dibeli di toko, dapat mengandung tingkat natrium yang tinggi. Pilih roti gandum utuh sebagai solusinya.

5.  Pizza Siap Saji
Pizza siap saji, baik beku atau yang diantar, biasanya mengandung tingkat natrium yang tinggi, terutama pada daging olahan dan saus.

6.  Makanan Cepat Saji
Selain pizza cepat saji, burger, kentang goreng, dan makanan cepat saji lainnya, umumnya mengandung jumlah natrium yang tinggi.

7.  Sereal untuk Sarapan
Beberapa produk sereal sarapan mengandung jumlah natrium yang tak kalah tinggi. Baca label dengan cermat dan pilih sereal yang rendah garam atau pilih menu sarapan lainnya.

8.  Makanan Kemasan Seperti Mie Instan
Mie instan dan makanan kemasan serupa mengandung natrium tinggi sebagai bagian dari bahan pengawet. Anda bisa memilih mie instan gandum sebagai alternatifnya.

9.  Makanan dengan Saus Krim
Makanan dengan saus krim, seperti hidangan pasta atau ayam panggang, umumnya mengandung tingkat natrium yang tinggi. Pertimbangkan memasak sendiri untuk mengontrol jumlah garam yang ditambahkan.

10.  Biskuit dan Keripik yang Gurih
Biskuit dan keripik gurih, termasuk keripik kentang, seringkali mengandung tingkat natrium yang tinggi. Pilih camilan alternatif seperti kacang-kacangan atau buah segar.

11.  Kuah Kemasan Seperti Pada Mie Instan
Kuah kemasan yang umumnya terdapat pada mie instan sering mengandung tambahan natrium untuk meningkatkan rasa.

12.  Kacang Panggang Kemasan
Kacang panggang yang dijual pada kemasan umumnya memiliki kandungan natrium yang tinggi.

13.  Ikan Asin
Makanan ini tidak dipungkiri memiliki kandungan natrium yang sangat tinggi. Sebagai solusinya, Anda bisa merendamnya terlebih dahulu untuk menghilangkan natriumnya.
Itulah berbagai macam jenis makanan tinggi natrium yang harus Anda waspadai. Mulailah untuk mempertimbangkan makanan sehat untuk mencegah berbagai penyakit sejak dini. Untuk menambah cita rasa masakan, gunakan penyedap rasa Masako® Ayam atau Sapi secukupnya, sesuai dengan masakan yang Anda olah. 

Subscribe untuk update resep bergizi dan info promo menarik dari Masako®