• Home
  • /
  • Kegiatan
  • /
  • 15 Menu Makanan yang Sehat dan Bergizi untuk Anak

15 Menu Makanan yang Sehat dan Bergizi untuk Anak

Share

Salah satu kewajiban orang tua terhadap anak-anaknya adalah memastikan kebutuhan gizinya terpenuhi dengan baik, terutama melalui pemberian menu 4 sehat 5 sempurna setiap harinya. Sebab makanan yang sehat dan bergizi merupakan kunci utama untuk mendukung proses pertumbuhan dan perkembangan anak agar dapat berjalan optimal.

Nah, kali ini kita akan membahas menu makanan yang tidak hanya sehat,  tetapi juga memiliki kandungan gizi untuk tubuh, sehingga bisa membantu orang tua dalam menciptakan pilihan menu makanan sehat bagi anggota keluarga.

Menu Makanan yang Sehat dan Bergizi untuk Anak 

Berikut ini pilihan menu makanan yang memiliki kandungan gizi untuk tubuh anak-anak dan anggota keluarga yang bisa Moms simak.

1. 3 Pilihan Menu Sarapan

Menurut penjelasan dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, sarapan memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap kinerja tubuh manusia. Bagi orang dewasa, sarapan dapat memelihara ketahanan fisik, daya tahan saat bekerja, dan meningkatkan produktivitas kerja. Sedangkan bagi anak sekolah, sarapan dapat meningkatkan konsentrasi belajar, daya tahan, dan pastinya mendukung proses tumbuh kembangnya. Tak harus berupa makanan berat, berikut ini beberapa pilihan menu makanan sehat dan bergizi untuk anak yang bisa Moms siapkan saat sarapan:

  • Dua lembar roti tawar dan telur (scrambled egg).
  • Satu porsi bubur ayam.
  • Buah pisang dan segelas susu.

2. 5 Pilihan Menu Makan Siang

Berbeda dengan sarapan, saat makan siang sebaiknya berikan ‘makanan berat’ pada anak-anak agar kebutuhan gizinya terpenuhi dengan baik dan meningkatkan stamina, sehingga mereka bisa beraktivitas dengan semangat dan bertenaga. Beberapa pilihan menu makan siang yang bisa Moms siapkan untuk makan siang antara lain:

  • Nasi putih, semur ayam, dan cah brokoli.
  • Nasi putih, sop ayam, dan tempe atau ayam goreng.
  • Nasi putih, rendang daging sapi, dan capcay sayur.
  • Nasi putih, tumis daging, dan cah kangkung.
  • Nasi putih, soto ayam

3. 3 Pilihan Menu Makan Malam

Menu makan malam untuk anak-anak sebaiknya juga memiliki gizi seimbang untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangannya, seperti:

  • Ayam panggang dan sayuran seperti brokoli rebus.
  • Pasta dengan saus tomat dan sayuran.
  • Nasi goreng dan telur mata sapi.

4. 5 Menu Camilan Sehat di Antara Jam Makan

Untuk mencegah anak-anak jajan sembarangan yang belum terjamin kesehatan dan kebersihannya, berikut ini beberapa camilan yang bisa Moms siapkan.

  • Buah potong favorit anak-anak, seperti apel, pir, anggur, dan jeruk.
  • Smoothie yang terbuat dari buah favorit yang dicampur susu atau yogurt dan madu sebagai pemanis alami.
  • Popcorn tanpa mentega.
  • Yogurt dan buah-buahan favorit anak.
  • Banana bread atau donat kentang buatan rumah.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Makanan Tinggi Nutrisi untuk Diet Sehat

10 Tips Mengonsumsi Makanan yang Sehat dan Bergizi

Mengonsumsi menu 4 sehat 5 sempurna merupakan langkah penting untuk menjaga kesehatan tubuh, termasuk pada anak-anak. Berikut ini beberapa tips yang bisa membantu Moms dalam menerapkan kebiasaan makan yang sehat dan bergizi untuk semua anggota keluarga di rumah.

  • Variasi makanan yang seimbang. Memilih makanan dari berbagai kelompok makanan untuk memastikan asupan nutrisi yang seimbang. Misalnya dengan mengombinasikan konsumsi sayur, buah, protein, biji-bijian, dan produk susu setiap harinya.
  • Prioritaskan makanan utuh tanpa proses tambahan agar lebih kaya vitamin, mineral, dan serat.
  • Mengatur porsi makan untuk mencegah overeating dan menjaga berat badan yang sehat.
  • Mengurangi konsumsi gula (maksimal 50 gram setiap harinya) dan memerhatikan batas konsumsi garam per hari. Melansir dari laman Indonesiabaik.com, batas konsumsi garam menurut Permenkes nomor 30 tahun 2013 adalah sebanyak 2000 miligram atau satu sendok teh (lima gram) setiap harinya.
  • Memilih sumber lemak sehat, seperti alpukat, kacang-kacangan, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
  • Memenuhi kebutuhan protein tubuh baik dari sumber nabati maupun hewani.
  • Memenuhi kebutuhan air minum setiap harinya.
  • Menghindari konsumsi makanan olahan berlebihan, terutama yang tinggi lemak, gula, dan garam.
  • Melakukan aktivitas fisik secara teratur.
  • Sajikan makanan dalam bentuk yang menarik bagi anak-anak. Misalnya, membuat bentuk wajah pada piring dengan menggunakan sayuran dan buah, atau menyajikan makanan dengan variasi warna yang cerah. 

Agar menu makanan sehat dan bergizi untuk anak-anak dan keluarga tetap memiliki rasa yang lezat, Moms bisa menambahkan produk ajinomoto seperti Masako® Rasa Ayam dan Masako® Rasa Sapi sebagai bumbu tambahan saat memasak.

Tak perlu khawatir, sebab baik Masako® Rasa Ayam maupun Masako® Rasa Sapi terbuat dari ekstrak daging ayam dan sapi asli yang dilengkapi dengan bumbu rempah pilihan, sehingga rasa kaldunya sangat kuat dan membuat hidangan menjadi semakin lezat. Tak hanya itu saja, masih ada beberapa kelebihan dari Masako® sebagai produk ajinomoto seperti:

1. Mengandung  garam beryodium, sehingga lebih sehat.
2. Kandungan garam dalam semua varian Masako® sudah mengikuti Angka Kecukupan Gizi (AKG) di Indonesia yang direkomendasikan, yaitu <1500 mg per hari. 
3. Masako® Rasa Ayam cocok digunakan untuk segala hidangan favorit keluarga.
4. Membantu memenuhi kebutuhan protein bagi tubuh untuk mendukung sistem pencernaan dan meningkatkan kekebalan tubuh.

Subscribe untuk update resep bergizi dan info promo menarik dari Masako®