• Home
  • /
  • Kegiatan
  • /
  • Ini Loh 7 Manfaat Hati Sapi untuk Kesehatan Tubuh!

Ini Loh 7 Manfaat Hati Sapi untuk Kesehatan Tubuh!

Share

Selain kaldu ayam, memiliki persediaan kaldu sapi juga sangat penting untuk membuat aneka hidangan menjadi semakin lezat, termasuk masakan yang menggunakan hati sapi sebagai bahan utamanya. Tak hanya memiliki rasa yang gurih setelah dimasak, kita juga bisa merasakan benefit hati sapi berkat kandungan nutrisi di dalamnya. Apakah Moms salah satu pecinta hati sapi juga?

Nutrisi yang Terkandung dalam Hati Sapi

Hati sapi merupakan makanan yang kaya akan protein, rendah kalori, dan mengandung vitamin serta mineral yang dapat memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh, sehingga masuk dalam kategori "makanan super". Berikut ini kandungan nutrisi yang terkandung dalam 100 gram hati sapi yang bisa Moms simak.

  • 133 kalori
  • 20,35 gram protein
  • 4,78 miligram zat besi
  • 814 unit internasional vitamin A
  • 1,1 milligram vitamin C asam askorbat total
  • 274 miligram kolesterol

7 Manfaat Hati Sapi untuk Tubuh

Kandungan nutrisi dalam 100 gram hati sapi sudah dapat memenuhi kebutuhan nutrisi harian yang penting bagi tubuh, bahkan melebihi nutrisi yang terdapat pada sayuran dan buah-buahan. Berikut ini manfaat konsumsi hati sapi berdasarkan kandungan nutrisi di dalamnya.

1. Meningkatkan Fungsi Otak

Membantu pembentukan sel darah merah dan DNA serta meningkatkan fungsi otak yang sehat berkat kandungan vitamin B12 di dalamnya.

2. Meningkatkan Fungsi Mata dan Kekebalan Tubuh

Meningkatkan fungsi penglihatan mata, meningkatkan kekebalan tubuh dan fungsi reproduksi, serta membantu organ-organ tubuh seperti jantung dan ginjal berfungsi dengan baik berkat kandungan vitamin A dalam hati sapi.

3. Membantu Perkembangan dan Fungsi Sel

Riboflavin atau vitamin B2 yang terkandung dalam hati sapi juga penting untuk mendukung perkembangan dan fungsi sel serta membantu mengubah makanan menjadi energi.

4. Mendukung Pembentukan DNA

Asam folat dalam hati sapi juga berperan penting dalam mendukung pertumbuhan sel dan pembentukan DNA dalam tubuh.

5. Melancarkan Distribusi Oksigen

Melancarkan distribusi oksigen ke seluruh tubuh berkat kandungan zat besi dalam hati sapi.

6. Mengatur Produksi Energi

Kandungan tembaga di dalamnya berperan untuk mengaktifkan sejumlah enzim untuk membantu mengatur produksi energi, metabolisme zat besi, dan meningkatkan fungsi otak.

7. Mendukung Perkembangan Otak

Kandungan kolin di dalamnya juga sangat baik untuk mendukung perkembangan otak dan fungsi hati manusia.

Meski hati sapi memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan fungsi tubuh, bukan berarti bahwa kita bisa mengonsumsinya secara berlebihan. Jumlah konsumsi hati sapi yang dianjurkan adalah 100-250 gram per minggu tergantung pada usia, jenis kelamin, dan kondisi tubuh setiap orang. Oleh karena itu, konsumsilah secara wajar dan pahami kondisi tubuh Anda serta keluarga agar tetap dapat merasakan manfaat hati sapi dengan optimal, ya!

5 Tips Memasak Hati Sapi untuk Memaksimalkan Manfaatnya

Jika Moms berencana untuk mencoba memasak hidangan dari hati sapi, berikut ini beberapa tips yang harus diperhatikan agar teksturnya lembut, empuk, tidak berbau amis, dan tidak cepat basi.

1. Pilih hati sapi yang masih segar lalu cuci bersih

Langkah pertama yang harus dilakukan tentu memilih produk yang segar agar dapat merasakan benefit hati sapi secara maksimal. Hati sapi berkualitas terbaik memiliki warna yang merah terang dan merata, permukaannya rata dan mulus (tidak ada gumpalan), dan tidak berbau amis yang terlalu kuat. Setelah itu, cuci sampai bersih di bawah air mengalir sampah sisa darahnya menghilang.

2. Hindari memotong hati sapi terlalu kecil

Hati sapi tidak perlu dipotong terlalu kecil agar tidak mudah hancur saat direbus. Cukup potong menjadi dua bagian atau tidak sama sekali saat direbus. Pastikan kondisinya sudah bersih, ya.

3. Rebus hati sapi dengan daun salam, jahe, dan garam

Rebus air dengan tambahan daun salam, jahe, dan garam. Penambahan daun salam dan jahe dapat membantu mengurangi bau amis pada hati sapi. Setelah mendidih, masukkan hati sapi dan rebus hingga setengah matang dan teksturnya empuk. Langkah selanjutnya adalah meniriskan dan memotong hati sapi dengan ukuran yang disesuaikan dengan jenis masakan yang akan dibuat.

4. Hindari memasak hati sapi terlalu lama

Merebus atau memasak hati sapi terlalu lama hanya akan membuat teksturnya menjadi keras dan rasanya cenderung seperti besi karena kandungan mineral di dalamnya cukup tinggi.

5. Bumbui dengan bumbu pilihan dan berkualitas

Agar tetap lezat dan menyehatkan, pastikan untuk mengolah aneka hidangan dari hati sapi dengan bumbu pilihan dan berkualitas, termasuk Masako® Rasa Sapi sebagai bumbu penyedap tambahannya. Masako® Rasa Sapi hadir dengan inovasi baru, dibuat dengan daging sapi berkualitas sehingga menghasilkan inovasi rasa kaldu yang lebih lezat, seperti kaldu buatan sendiri di rumah. Dapat melezatkan masakan spesial keluarga dengan cara yang praktis.

Tak hanya itu saja, Masako® Rasa Sapi juga sudah mengandung garam iodium yang lebih sehat dan takarannya sudah disesuaikan dengan angka kecukupan gizi (AKG) di Indonesia, sehingga tidak perlu menambahkan garam lagi saat memasak. Tersedia dalam berbagai kemasan sachet 40 gram, 100 gram, 123 gram, dan 250 gram, Masako® Rasa Sapi siap jadikan hidangan semakin lezat dan nyaman untuk dinikmati!

Subscribe untuk update resep bergizi dan info promo menarik dari Masako®